Gofar Hilman Paparkan Kronologi Kasus Dituduh Melakukan Pelecehan Seksual
JAKARTA - Gofar Hilman memaparkan kronologi kasus dirinya dituduh melalukan pelecehan seksual oleh seorang wanita.
Kendati wanita pemilik akun tersebut sudah meminta maaf dan menyatakan kasus pelecehan tersebut hanya imajinasi, Gofar Hilman mengaku masih menerima dampaknya.
Karenanya, Gofar Hilman memaparkan kronologi kasus tersebut, termasuk upaya yang dia lakukan selama beberapa bulan terakhir.
\"Jadi ini event di Malang, Agustus, tahun 2018. Saat event tersebut menjadi pemandu lagu bersama Lawless,\" kata Gofar memaparkan kronologi kasus tersebut.
Baca juga:
- Bantah Sebut Wayang Haram, Khalid Basalamah Minta Maaf, Begini Penjelasannya
- Vonis Herry Wirawan: Penjara Seumur Hidup, Bukan Hukuman Mati
Menurut dia, dalam dua hari tersebut ada pekerjaan tiga kota. Sementara acara di Malang, dimulai pukul 22.00 WIB.
Selama acara, dirinya ada di DJ Booth. Barulah sekitar pukul 01.00 turun ke audiens. Ketika itu, banyak yang minta foto dan story. Dan dirinya, dengan senang hati melayani.
\"Baik laki-laki dan perempuan, dan semua dirangkul. Setelah itu, gw ke ruangan VIP, dibawa panitia ke mobil dan tidur di hotel,\" katanya.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
Baca juga:
- Penjual Mie Ayam Rampok Indomaret, Keluarga: Seperti Bukan Suami Saya, Mohon Kebijaksanaan
- 10 Pasangan, 2 PSK Terjaring di Gronggong dan Tuparev, Mesum di Malam Valentine
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: